top of page

KURIKULUM (DOWNLOAD)

Kurikulum telah diarahkan pada Kerangka Kualifikasi nasional dengan mengedepankan ke-ahli-an dan ketrampilan khusus bagi mahasiswa. Jumlah SKS  syarat lulus adalah 36 SKS dengan masa studi 2 tahun (4 semester). Proses pembelajaran dilakukan dengan metode hybrid dan pemberiaan tugas-tugas dan ditambahkan dengan kuliah-kuliah lapangan serta tinjauan lapangan. Mahasiswa diwajibkan mengikuti kegiatan seminar mahasiswa untuk mengasah kemampuan penyamapaian gagasan di depan publik. Kegiatan akademik didukung dengan sarana dan prasarana yang cukup sehingga suasana akademik yang kondusif dapat tercapai. Strategi dan metode materi perkuliahan dituangkan dalam Rencana Pembelajaran Semester (RPS). Efisiensi dan produktivitas dalam proses belajar mengajar terlihat dari jumlah pertemuan perkuliahan yang direncanakan dan yang terealisasi sangat bagus yaitu >90 %.

Peta Kurikulum Manajemen Konstruksi

Peta Kurikulum Bidang MANKON

Konsentrasi pertama adalah Manajemen Konstruksi (MK) dengan kekhususan pada Manajemen Operasi dan Pemeliharaan (didukung dengan matakuliah (MK) wajib Manajemen Operasi dan Pemeliharaan 3 SKS). Kekhususan ini lah yang membedakan dengan magister teknik sipil di perguruan tinggi lainnya. Kekhususan ini juga bersifat sesuatu yang baru (inovasi) karena trend perkembangan manajemen operasi dan pemeliharaan dalam lingkup Building Information Management (BIM) (Rachel Novotny, 2018) yang saat ini sudah sangat maju.

Peta Kurikulum SDA

Peta Kurikulum PSDA

Konsentrasi kedua adalah Sumber Daya Air (SDA) dengan kekhususan Pengelolaan Sumber Daya Air berbasis Kewilayahan (Spasial) didukung dengan teknologi. Kekhususan ini digunakan untuk mendukung keberhasilan program pemerintah dibidang sumberdaya air berkelanjutan, dan saat ini pemerintah tengah menyusun Rencana Undang-undang (RUU) sumber daya air sebagai Undang-undang Sumber Daya Air yang lama. Kurikulum pada konsentrasi ini diarahkan untuk mendukung kebijakan tersebut seperti: Mata Kuliah (MK) Pengelolaan Sumber Daya Air, Analisis Ketersediaan/Kebutuhan Air, Ekonomi SDA, dan Sistem Informasi Geografis untuk analisis kewilayahannya.

Peta Kurikulum Transport

Peta Kurikulum Bidang SISTEM TRANSPORTASI

Konsentrasi ketiga adalah Sistem Transportasi dengan kekhususan pada Sustainable Transportation. Kekhususan ini lah yang membedakan dengan magister teknik sipil di perguruan tinggi lainnya. Kekhususan ini juga bersifat sesuatu yang baru (inovasi) karena trend perkembangan perencanaan transportasi yang mengarah pada transportasi berkelanjutan.

Peta Kurikulum Struktur

Peta Kurikulum STRUKTUR

Dalam penyiapan program

bottom of page